Upaya Cipta Kondisi Kondusif Jelang Pilkada 2024, Kabag Ops Polres Kediri Kota Pimpin Razia Multi Sasaran

Daerah210 Dilihat

Sangrajawalinews.com | Kediri Kota – Dalam rangka cipta kondisi jelang Pilkada 2024, Polres Kediri Kota lakukan razia dini hari, di halaman Mako Satlantas, Minggu 15 September 2024 dini hari.

Kegiatan ini dimulai dengan apel persiapan dan APP tepat pukul 00.00 WIB, dan dipimpin Kabag Ops Polres Kediri Kota Kompol Mukhlason. Seluruh satuan fungsi terlibat dalam kegiatan ini.

Apel persiapan dan APP di halaman Mako Satlantas Polres Kediri Kota

Kompol Mukhlason mengatakan adapun sasaran dalam razia ini yakni kenadaraan bermotor roda dua maupun roda empat tanpa dilengkapi surat – surat resmi, pengendara ( roda dua dan empat ) tidak membawa SIM, pengendara dalam pengaruh alkohol, pengendara yang tak mengenakan helm

“ Sasaran lainnya, antara lain senjata api (senpi), senjata tajam (sajam), Narkotika dan para pelaku kejahatan Daftar Pencarian Orang (DPO), “ ujar Kompol Mukhlason saat dikonfirmasi di lokasi kegiatan.

Di sela – sela kegiatan tersebut, Kabag Ops juga melakukan dialogis secara humanis dengan para pengendara. Tampak juga Kasatlantas Polres Kediri Kota AKP Afandy Dwi Takdir menyampaikan imbauan tertib lalu lintas kepada pengendara di sela – sela dirinya melakukan pemeriksaan surat surat kendaraan bermotor dalam kegiatan razia itu.

“ Seluruh kendaraan yang terjaring razia dilakukan tindakan tilang, beberapa kendaraan karena melakukan pelanggaran tertentu dan terjaring razia maka diamankan di Mako Satlantas Polres Kediri Kota,” pungkas Kabag Ops.  (**her )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *